LUMAJANG, iNewsLumajang.id - Sebuah video viral di TikTok memperlihatkan momen mengharukan seorang bapak yang baru mengetahui istrinya meninggal dunia setelah pulang dari ibadah haji. Kejadian ini membuat banyak warganet ikut bersedih setelah menyaksikannya.
Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @kelincii_putih pada Kamis (25/7/2024). Dalam video berdurasi 30 detik itu, terlihat seorang pria berbaju ungu sedang ditemani oleh seorang perempuan dan seorang laki-laki saat menerima kabar duka tersebut.
Pemilik akun menjelaskan bahwa pria dalam video itu adalah ayahnya, sementara perempuan yang diberitakan meninggal dunia adalah ibunya.
Dalam video tersebut, tampak seorang perempuan berbaju putih menyampaikan berita duka kepada pria berpeci putih itu. Kabar meninggalnya sang istri membuat si bapak seketika syok.
Wajah pria paruh baya itu berubah pucat pasi, dengan tatapan kosong seolah tidak percaya dengan kabar yang baru diterimanya. Ternyata, sang istri telah berpulang sejak 14 hari lalu.
Selama di Tanah Suci, pemilik video mengungkapkan bahwa ayahnya sering menanyakan kondisi sang ibu. Karena jarak yang jauh, pihak keluarga memilih untuk menunda penyampaian berita duka tersebut.
Warganet yang menyaksikan video ini pun ikut merasakan kesedihan dan menyampaikan ucapan duka cita serta doa untuk keluarga yang ditinggalkan.
"Yang kuat ya pak. Nanti pasti bersatu lagi. Aamiin," tulis pengguna akun @novi_dis***** di kolom komentar.
Pengguna lain, @nov*****, juga berbagi pengalaman pribadi, "Mamaku berpulang pas Covid. Ayah nggak tahu karena beda ruangan isolasi. Belum sempat ngasih tahu ayah kalau mamah sudah nggak ada. Eh ayah juga wafat beda beberapa hari. Jadi ayah nggak tahu kalau mama sudah wafat duluan. Semoga dipertemukan lagi oleh Allah."
Video ini telah menyentuh hati banyak orang dan mengingatkan kita akan pentingnya kasih sayang dan kebersamaan dalam keluarga.
Editor : Diva Zahra