Viral Burung Gagak Lepas Bendera Israel, Ini Reaksi Netizen

Nadzifah Az-Zahra Fahlambag
Burung gagak lepas bendera Israel (foto: istimewa)

ISRAEL, iNewsLumajang.id - Video viral yang menampilkan burung gagak hitam yang mencopot dan menjatuhkan bendera Israel telah mencuri perhatian di berbagai platform media sosial.

Video ini pertama kali diunggah oleh akun Instagram @nurazisk dengan keterangan yang menulis, "Seekor burung gagak sedang menurunkan bendera penjajah Israel." Sayangnya, informasi terkait waktu dan lokasi kejadian dalam video tersebut tidak tersedia.

Video ini cepat menyebar ke berbagai platform media sosial, termasuk TikTok, dan memicu reaksi beragam dari warganet. Banyak yang melihat burung gagak ini sebagai simbol perjuangan Palestina, terutama dalam konteks konflik yang telah berlangsung lama antara Israel dan Palestina.

Hubungan video ini dengan konflik Israel-Palestina semakin kuat karena peristiwa-peristiwa sebelumnya. Beberapa bulan lalu, serangan oleh pasukan Zionis Israel terhadap Masjid Al Aqsa dan warga Palestina yang sedang beribadah selama bulan Ramadhan memicu kemarahan dan kecaman luas di seluruh dunia terhadap tindakan tersebut.

Reaksi terhadap video burung gagak ini memicu diskusi pro dan kontra di media sosial. Banyak yang meramalkan bahwa peristiwa viral ini mungkin menjadi pertanda perubahan dalam konflik antara Israel dan Palestina. Namun, isu ini tetap kompleks dan diperdebatkan, mencerminkan ketegangan yang masih berlanjut dalam isu Israel-Palestina.

"Para tentara ghoib Allah sudah mulai bergerak. Ya Allah, moga qta semua dimudahkan n diberi kekuatan di pengujung akhir zaman ini," tulis pemilik akun @hikmahtiti***** di kolom komentar.

"Burung gagak itu pintar lho. Jadi inget cerita Nabi Adam Alaihissallam. Kalo gak salah, burung ini adalah yang menunjukkan pertama kali caranya menguburkan. Maaf kalau salah mohon koreksi," komentar warganet lainnya.

"Jadi teringat dengan kisah burung ababil yg diutus Allah menghancurkan tentara bergajah yg ingin menjajah," ungkap netizen.

 

Editor : Diva Zahra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network