Viral Bocah China Fasih Berbahasa Arab, Alasannya Bikin Terharu

CHINA, iNewsLumajang.id - Sebuah video jadul yang menampilkan seorang bocah laki-laki asal China fasih berbahasa Arab menjadi viral dan menjadi perbincangan hangat di berbagai media sosial.
Dikutip dari unggahan akun Instagram @infoparenting, video tersebut menampilkan bocah tersebut dengan lancar berbicara dalam bahasa Arab di hadapan para juri sebuah ajang pencarian bakat.
Dalam sesi tanya jawab, dia menjawab pertanyaan para juri dengan fasih menggunakan bahasa Arab, sambil mengungkapkan bahwa dia mempelajarinya di rumah.
Sang juri tertarik dan menanyakan siapa pengajarnya di rumah. Bocah tersebut dengan lugas menjawab, "Aku punya ustadz di rumah, dan aku belajar bahasa Arab dengannya," seperti yang dikutip pada Selasa (5/12/2023).
Ketika juri kembali menanyakan alasan di balik keputusannya belajar bahasa Arab, bocah tersebut memberikan jawaban yang memukau, "Karena saya muslim," ucapnya singkat dan jelas. Jawabannya yang sederhana namun tegas membuat para juri terkagum-kagum.
Meskipun tinggal di negara minoritas Islam, keputusan bocah ini untuk menuntut ilmu bahasa Arab tidak terpengaruh. Respons positif terhadap video ini merambah warganet di media sosial, khususnya umat Islam yang terharu dengan alasan yang diungkapkan oleh bocah tersebut.
"Ngelihat gini aja aku mewek sampai stop nyambel teri tempe gara-gara nangis di pojokan," tulis pemilik akun @ran***** di kolom komentar.
"Masya Allah, tabarakallah," komentar @yola*****.
Editor : Diva Zahra