get app
inews
Aa Text
Read Next : Penyanyi Legendaris Titiek Puspa Tutup Usia di Rumah Sakit Medistra

Masya Allah, Santriwati Cantik Hafal Al-Quran Dihadiahi Umroh Satu Keluarga

Rabu, 15 November 2023 | 21:06 WIB
header img
Viral santriwati hafal 30 juz Al-Quran dapat hadiah umroh satu keluarga (foto: TikTok @quranqta)

JAKARTA, iNewsLumajang.id - Sebuah momen mengharukan terekam dalam video yang menjadi viral, di mana Ustadz Adi Hidayat memberikan hadiah umrah kepada sekeluarga setelah anak putrinya berhasil menghafal 30 juz Alquran.

Video ini dibagikan melalui akun TikTok @quranqta dan langsung mencuri perhatian warganet.

Dalam rekaman tersebut, Ustadz Adi Hidayat memanggil seorang Muslimah yang telah menghafal seluruh 30 juz Alquran. Ia mengajaknya ke atas panggung untuk menguji hafalannya.

Dalam momen yang menggetarkan itu, terlihat bahwa Muslimah tersebut sedikit gugup saat hendak melantunkan ayat-ayat Alquran. Dengan penuh kesabaran, Ustadz Adi Hidayat mengulangi bacaan ayat pertama.

Setelah berhasil melantunkan dengan baik, Muslimah tersebut mendapat kejutan luar biasa berupa hadiah umrah untuk seluruh keluarganya.

Reaksi terharu dari keluarga yang memeluk satu sama lain tidak hanya menyentuh hati mereka sendiri, tetapi juga menyentuh hati warganet yang menyaksikan momen tersebut.

Video viral ini tidak hanya menciptakan kebahagiaan dalam keluarga yang menerima hadiah umrah, tetapi juga menimbulkan reaksi terharu dari netizen. Mereka mengekspresikan kagum dan memberikan beragam komentar positif sebagai bentuk apresiasi terhadap peristiwa menggembirakan ini.

"Mereka yang dikasih hadiah umrah, aku yang nangis di sini," tulis pemilik akun @naishaci***** di kolom komentar.

"Alhamdulillah ya Allah, smoga kelak anak perempuanku bisa mengangkat derajat orangtua melalui Alquran," komentar @amoyaulia*****.

"Seketika air mataku menetes," ungkap @agusachmad*****.

Editor : Diva Zahra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut