MALAYSIA, iNewsLumajang.id - Sholat lima waktu adalah kewajiban bagi umat Islam yang harus dilakukan meskipun dalam kondisi dan situasi yang berbeda.
Salah satu contoh dedikasi dalam menjalankan ibadah ini terlihat dari video viral yang menunjukkan rombongan pria melaksanakan sholat Subuh berjamaah di dalam kereta rel listrik yang sedang berjalan.
Video tersebut dibagikan oleh akun TikTok @simkad_unlimited dan menunjukkan para pria sedang sholat berjamaah di dalam satu gerbong kereta. Mereka menggunakan sajadah yang sengaja dibawa untuk menunaikan ibadah tersebut.
Peristiwa ini diketahui terjadi di Malaysia, tepatnya di Kereta Api Malaya (KTM). Meski jumlah pria yang melakukan sholat berjamaah tidak diketahui pasti, terlihat mereka dipimpin oleh seorang imam yang mengenakan kemeja biru muda.
Pemilik video menjelaskan bahwa sholat Subuh berjamaah di dalam kereta merupakan praktik yang cukup lazim di sana. Para pekerja yang harus berangkat sebelum waktu Subuh biasanya menyempatkan diri untuk sholat di kereta.
Video ini juga diunggah oleh akun Twitter @Cikgu_Anep dan telah disaksikan lebih dari 1,7 juta kali, mendapatkan berbagai komentar positif dari warganet.
"Dulu selalu melakukan hal semacam ini waktu pulang-pergi Melaka-Pj naik KTM... Naik dari P. Sebang pukul 05.30, masuk waktu terus sholat sebab saat itu belum sampai Semban, tapi sholat sambil duduk saja," tulis @rov***.
"Salute! Semoga Jannahtul Firdaus sebagai destinasi terakhir kalian, aamiin," ujar @yaw***.
"Tiada alasan untuk tidak sholat," ucap @gyu***.
"Alhamdulillah tanggung jawab pada Allah diutamakan," kata @Ali***.
"Bila dikejar waktu, boleh sholat. Tidak perlu berwudhu. Duduk di kursi masing-masing walaupun tidak menghadap kiblat (kereta kerap berubah arah), sholat seperti tidak berdiri diperbolehkan. Yang jadi masalah ialah bila beribadah tanpa berguru. Jadilah semacam ini," tutur @hat***.
Kejadian ini menunjukkan betapa pentingnya ibadah sholat bagi umat Islam, bahkan di tengah perjalanan pun mereka tetap berusaha menunaikannya.
Editor : Diva Zahra
Artikel Terkait