get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Aksi Pencurian Tablet di Sebuah Kafe Pronojiwo, Korban Minta Dikembalikan

FIFA Jatuhkan Sanksi ke FAM dan 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Terkait Pemalsuan Dokumen

Sabtu, 27 September 2025 | 12:32 WIB
header img
Malaysia terkena sanksi FIFA terkait dokumen palsu 7 pemain naturalisasi. Foto: X @malaysia_nt

JAKARTA, iNewsLumajang.id - Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) resmi menjatuhkan sanksi kepada Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) serta tujuh pemain naturalisasi akibat kasus pemalsuan dokumen. Keputusan itu diumumkan Komite Disiplin FIFA pada Jumat (26/9/2025) malam waktu Indonesia Barat.

Dalam keterangan resminya, FIFA menyebutkan tujuh nama yang terlibat, yakni Gabriel Felipe Arrocha, Facundo Tomas Garces, Rodrigo Julián Holgado, Imanol Javier Machuca, Joao Vitor Brandao Figueiredo, Jon Irazábal Iraurgui, dan Hector Alejandro Hevel Serrano. Mereka dinilai melanggar Pasal 22 Kode Disiplin FIFA (FDC) mengenai pemalsuan dokumen.

Atas pelanggaran tersebut, FAM dijatuhi denda sebesar 350 ribu franc Swiss atau sekitar Rp7,3 miliar. Sementara itu, ketujuh pemain mendapat hukuman berupa denda 2 ribu franc Swiss (Rp41,8 juta) serta larangan bermain di semua level kompetisi selama satu tahun.

Sanksi ini menjadi pukulan berat bagi sepakbola Malaysia. Saat ini, skuad Harimau Malaya tengah berjuang merebut tiket ke Piala Asia 2027. Dari dua laga awal Grup F babak ketiga kualifikasi, Malaysia sukses memimpin klasemen dengan koleksi enam poin.

Beberapa pemain yang terkena hukuman juga sedang berada dalam performa baik di level klub. Facundo Garces, misalnya, tampil reguler bersama Deportivo Alaves di LaLiga Spanyol musim 2025/2026. Ia tercatat selalu menjadi starter dalam enam pertandingan dengan catatan dua kemenangan, dua hasil imbang, dan dua kekalahan.

Kasus ini bermula dari laga Malaysia kontra Vietnam pada matchday kedua Grup F, 10 Juni 2025 lalu. Dalam pertandingan tersebut, Malaysia menurunkan sejumlah pemain naturalisasi yang status kewarganegaraannya dipertanyakan. Harimau Malaya akhirnya menang telak 4-0, namun belakangan FIFA menerima laporan terkait keabsahan dokumen para pemain naturalisasi tersebut.

FIFA memberikan waktu 10 hari kepada FAM untuk mengajukan banding atas keputusan ini. Menarik untuk dinanti apakah FAM dapat menyajikan bukti yang cukup kuat dalam proses banding nanti.

Editor : Diva Zahra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut