get app
inews
Aa Read Next : Viral Penjual Bakso Berpakaian Ala Presiden Soekarno, Netizen : Bakso Rasa Kemerdekaan

Viral Tren Ketika Gaya Hidup Tak Sesuai dengan Pekerjaan, Begini Kata Netizen

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 19:33 WIB
header img
Tren 'When Your Work Doesn't Match Your Aesthetic' atau 'Ketika Gaya Hidup Tak Sesuai dengan Pekerjaan' ini menarik perhatian banyak netizen (foto: Instagram)

LUMAJANG, iNewsLumajang.id - Baru-baru ini, media sosial kembali dihebohkan dengan tren viral yang muncul di platform TikTok. Tren yang dikenal dengan nama 'When Your Work Doesn't Match Your Aesthetic' atau dalam bahasa Indonesia 'Ketika Gaya Hidup Tak Sesuai dengan Pekerjaan' ini menarik perhatian banyak netizen.

Tren ini memperlihatkan bagaimana seseorang bisa memiliki gaya hidup dan branding imej yang sangat berbeda dengan pekerjaan mereka yang sebenarnya.

Contohnya adalah video yang diunggah oleh akun Instagram @tante.rempong.official. Dalam video tersebut, terdapat sembilan cuplikan berbeda yang menampilkan perbedaan mencolok antara penampilan seseorang di kehidupan sosial dengan penampilannya saat bekerja.

Salah satu cuplikan menunjukkan seorang pria yang terlihat gagah dengan kemeja hitam dan celana abu-abu. Pria tersebut tampak sedang menikmati makan malam di restoran mewah. Namun, dalam kehidupan sehari-harinya, pria ini ternyata bekerja sebagai kuli bangunan.

Cuplikan lainnya menampilkan seorang perempuan yang bekerja sebagai penjual daging di pasar. Saat berjualan, ia terlihat sederhana dengan daster dan apron. Namun, di luar pekerjaan, perempuan ini berubah menjadi sosok yang anggun dan elegan, bak sosialita.

Ada juga potret seorang wanita yang tampak modis dan sporty ketika ingin menonton konser. Padahal, dalam kesehariannya, ia bekerja sebagai pedagang bubur ayam di pinggir jalan. Wanita ini terlihat mengenakan dress hitam ketat yang memamerkan tubuh langsingnya, lengkap dengan riasan wajah dan rambut terurai.

Tren ini mendapatkan banyak tanggapan positif dari netizen. Salah satu pengguna dengan akun @ind*** berkomentar, "Mereka duitnya banyak loh, dibandingkan gw. Terus mereka bisa atur kerja sendiri gak di bawah tekanan bos." Sementara itu, akun @rul*** menambahkan, "Live your life bro sis... selama uang halal gak apa-apa gas." Akun @uth*** juga berkomentar, "Jangan salah, tukang daging di pasar, sehari bisa dapet uang bergepok-gepok."

Tren ini mengingatkan kita bahwa penampilan luar seringkali tidak mencerminkan profesi atau pekerjaan seseorang. Yang terpenting adalah bagaimana seseorang menjalani kehidupannya dengan jujur dan bekerja keras untuk mencari nafkah.

Editor : Diva Zahra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut